Monday, July 5, 2010

Program Kepemilikan Winch dari KTI

Inovasi memang tidak pernah mengenal batasan, apalagi kalau invovasi tersebut memberikan suatu nilai lebih yang bermanfaat bagi banyak orang. Walaupun tidak dalam bentuk teknologi ataupun sesuatu yang baru, sebuah ide yang sederhana juga bisa disebut inovasi. Komunitas Trooper Indonesia baru-baru ini menjalankan suatu inovasi baru berupa sebuah program kepemilikan winch bagi para anggota-nya melalui fasilitas kredit. Walaupun ini bukan suatu hal yang luar biasa, tetapi yang membuatnya menjadi luar biasa adalah karena program ini memberikan fasilitas diskon 25% baik untuk pembelian tunai maupun kredit.


Diprakarsai dan dikoordinir oleh salah satu anggota senior KTI, sdr. Tansri Buana dan Ryco Arnaldo, yang telah berhasil merangkul salah satu merek winch yang telah dikenal luas di kalangan dunia off-road, T-Max, program kepemilikan winch ini telah dimulai sejak 2 bulan yang lalu dan langsung disambut dengan baik oleh rekan-rekan anggota KTI di seluruh Indonesia. Program ini terbuka bagi merek winch apapun seperti T-Max , Superwinch dan Warn, dan eksklusif diperuntukkan bagi anggota Komunitas Trooper Indonesia. Namun demikian, program spesial diskon sebesar 25% tersebut hanya berlaku untuk merek T-Max dan Superwinch.

Selain memberikan kemudahan kredit ringan 12 bulan tanpa bunga, satu hal yang juga sangat luar biasa adalah diberikannya kesempatan bagi 25 peserta pertama yang memilih untuk membeli winch T-Max seri EW9500 untuk melakukan upgrade secara gratis menjadi EW11000 yang memiliki spesifikasi yang setingkat lebih tinggi. Dan dalam waktu 1 bulan, kesempatan terbatas inipun tidak disia-siakan oleh para rekan-rekan KTI yang berpartisipasi di dalam program ini.


Bagi rekan-rekan KTI lainnya yang ingin berpartisipasi di dalam program ini, program ini akan terus dilanjutkan untuk memberikan kesempatan bagi seluruh rekan KTI di Indonesia agar bisa ikut memiliki winch, sekaligus memberikan kontribusi kepada kas KTI yang akan selalu digunakan untuk memberikan yang terbaik bagi semua anggota-nya. Dari KTI, oleh KTI dan untuk KTI.

Bravo KTI!

No comments:

Post a Comment