Wednesday, November 28, 2012

Laporan Kegiatan Ekspedisi Samosir, 15-17 Nov 12


Setahun sudah Komunitas Trooper Indonesia Chapter Medan terbentuk melalui sebuah kebersamaan yang telah terasa sejak pertama kali KTI Medan dikukuhkan pada tanggal 11-11-2011. Kebersamaan yang pada akhirnya mencetuskan sebuah ide untuk membuat sebuah acara bersama dengan seluruh keluarga besar KTI chapter Medan di ulang tahunnya yang ke-1. Dengan mangangkat tajuk "Samosir Expedition" yang diadakan pada tanggal 15-17 November 2012, acara akbar ini terdiri dari gabungan 3 (tiga) acara yaitu: TIFOR (Trooper Indonesia Fun Offroad) , TICA (Trooper Indonesia Charity Act) dan acara perayaan Ulang Tahun KTI Medan.


Keseluruhan acara dilaksanakan di Pulau Samosir, tepatnya di Hotel Barbara yang berlokasi tidak jauh dari Tomok. Acara ini dihadiri oleh hampir 70 kendaraan yang terdiri dari 65 kendaraan anggota KTI dan dihadiri oleh Pengurus KTI Nasional, KTI Jaya, KTI Chapter Riau, KTI Chapter Sumatra Barat, KTI Nias, Trooper Nusantara, Komunitas Telkom Adventure Medan, dan beberapa komunitas lainnya yang merupakan para sahabat KTI Medan, termasuk berikut crew pendukung yang ikut serta memeriahkan ekspedisi kali ini.


Acara TIFOR diikuti tidak kurang dari 23 peserta yang sebelumnya telah diseleksi kelayakan kendaraannya untuk dapat mengikuti kegiatan ikut offroad. Sementara bagi peserta yang tidak memenuhi kriteria offroad langsung bergerak menuju area tempat dilaksanakannya TICA. Agenda kegiatan TICA sendiri dilaksanakan di 2 (dua) Sekolah Dasar yang terletak tidak jauh dari lokasi acara. Kegiatan sosial kali ini dilaksanakan dengan program bantuan buku tulis dan buku bacaan kepada para siswa di kedua sekolah dan juga kepada seluruh siswa SD Negeri no: 173761 Aek Nauli, Kecamatan Ronggurnihuta, dan SD negri no 33 Tanjung Bunga.


Selain pemberian bantuan buku pelajaran, juga dilakukan kegiatan penanaman 500 bibit pohon yang ditanam di sekitar danau di dekat SD serta penaburan 5,000 ekor benih ikan di danau yang berada di dekat pemukiman warga Pulau Samosir. Acara berlangsung selama sehari penuh dimulai dari pengangkatan bendera start oleh Wakapolres Samosir. Seluruh peserta yang berjumlah 65 mobil ini kemudian memulai ekspedisi. Sebagian kendaraan berpisah di jalur offroad dan sebagian lainnya melanjutkan ke jalur dimana akan dilaksanakan acara TICA.
Acara ditutup pada tanggal 16 November 2012 malam di Hotel Barbara dengan suguhan Live Music dan permainan serta doorprice.

Sumber artikel: Wahyu E. Wibowo, Milis, November 2012
Sumber foto: Facebook KTI Medan

No comments:

Post a Comment