Persahabatan tidak akan pernah bisa berhenti pada satu titik, melainkan akan terus berkembang selama semangat persaudaraan tetap hadir di tengah-tengah kita. Inilah yang mendasari kegiatan dan acara KTI kali ini yaitu Pengukuhan KTI Chapter Tasikmalaya. Semangat kebersamaan yang ada di pada rekan-rekan pemilik Trooper di Tasikmalaya untuk bersama-sama menyatukan rasa kebersamaan tersebut, dituangkan di dalam acara pengukuhan yang diadakan pada hari Minggu, 3 Maret 2011 yang lalu. Hal ini merupakan sejarah bagi rekan-rekan Trooperist Tasikmalaya yang sesungguhnya telah ada sejak beberapa waktu yang lalu, dan baru pada saat inilah kebersamaan ini terasa lengkap dengan hadirnya para pengurus KTI Nasional untuk mengukuhkan kepengurusan KTI Chapter Tasikmalaya ini.
Rombongan Pengurus KTI Nasional yang juga dihadiri oleh beberapa rekan KTI lainnya dari KTI Jaya, dimulai dengan rombongan mas Adrian Mustikan dan Abbah yang berangkat ke Tasikmalaya pada hari Jumat untuk mempersiapkan tempat menginap bagi rekan-rekan KTI lainnya yang akan bergabung pada hari Sabtu. Dengan mengambil tempat di rumah ilik mertua dari Abbah yang kebetulan berdomisili di Tasikmalaya, seluruh rekan-rekan yang datang dari Jakarta akan menginap di lokasi tersebut. Acara kali ini pun juga dihadiri oleh rekan-rekan KTI Bandung yang diwakili oleh kang Donny dan Taufik, yang bergabung dengan rombongan pak Gafoer dan mas Abitani yang berangkat pada hari Sabtu malam.
Acara utama dari Pengukuhan ini sendiri diadakan pada hari Minggu pagi. Rombongan KTI Jaya yang telah beristirahat sejenak dan melakukan persiapan dari lokasi menginap, telah ditunggu kehadirannya oleh pasukan KTI Tasikmalaya yang berjumlah 13 Trooper dan kemudian bersama-sama bergerak menuju lokasi acara di pemandian air panas Gunung Galunggung. Acara tersebut dibuka oleh sdr. Yanto dari Chapter Tasikmalaya dan kemudian dilanjutkan dengan pengukuhan secara resmi KTI Chapter Tasikmalaya oleh Ketua KTI Nasional, pak Tono, dengan Andri sebagai Ketua Chapter dan sdr. Panca sebagai Sekretaris. Sebagai simbol adalah pemakaian kemeja KTI yang dilakukan oleh Ketua KTI Nasional kepada Ketua Chapter Tasikmalaya.
Makan siang bersama menjadi agenda acara berikutnya. Jamuan menu makan siang yang telah disiapkan oleh rekan-rekan KTI Chapter Tasikmalaya beserta keluarganya, menambah hangat dan nikmat suasana keakraban yang terjadi selama acara berlangsung. Dengan ditutup acara foto bersama maka acara pengukuhan ini pun harus berakhir, dan seluruh rekan KTI yang hadir harus kembali pulang ke rumah masing-masing berhubung keesokan harinya mereka harus kembali ke aktifitas rutinnya.
Terima kasih rekan-rekan KTI Tasikmalaya atas sambutan dan jamuannya yang luar biasa. Semoga acara ini merupakan awal dari kebersamaan kita pada even-even KTI lainnya.
Bravo KTI Tasikmalaya!!! Bravo KTI!!!
Artikel oleh Yudhi
Sumber & Foto oleh Gafoer, Milis, 04-2011
No comments:
Post a Comment